Top Menu

5 Situs Untuk Menjual Icons


Cara menjual icon

Icons, pada pembahasan sebelumnya sudah kita bahas tentang Apa itu icons? dan pada artikel ini, akan kita bahas mengenai 5 Situs untuk menjual icons.

Font Banner - Free FontsMeskipun icon terlihat begitu simple, namun tidak dapat dipungkiri prospek mengenai penjualan icon dapat menjanjikan. Berikut kami sajikan 5 situs untuk anda menjual icon.


The Noun Project

  1. The Noun Project adalah situs marketplace khusus untuk menjual icon saja, situs ini terbilang lebih menjamin dibandingkan situs marketplace icon lainnya, karena hampir setiap hari dapat dipastikan anda akan mendapatkan transaksi pembelian, dan yang lebih mengejutkannya adalah situs ini akan setiap bulan mentransfer uang hasil penjualan icon anda langsung ke akun Paypal anda dengan minimal $10, tidak seperti situs marketplace icon lainnya yang diharuskan menunggu saldo akun mencapai $100 terlebih dahulu.

    Dan satu lagi keunikan dari situs ini adalah hanya menerima Icon dengan style Solid atau Outline saja, dengan pure warna Hitam. TNP tidak menerima icon dengan style lain seperti Flat Icon, Filled Line dan style lainnya yang berwarna, dan proses approval iconnya membutuhkan 18 minggu lamanya.

    Untuk mendaftar TNP anda bisa klik disini



    iconfinder

  2. Situs yang kedua adalah iconfinder, situs marketplace khusus untuk menjual icon dengan berbagai style, mulai dari Outline, Solid, Filled line, Flat icon dll. Iconfinder mengharuskan contributornya membuat icon dengan desain yang sangat bagus dan unik, karena situs ini tidak hanya mengutamakan kuantitas tetapi juga dengan kualitasnya, maka tidak heran berjualan di iconfinder sedikit sulit bagi pemula.

    Approval di iconfinder hanya membutuhkan 2 hari - 1 minggu, saldo minimal untuk dapat withdraw adalah sebesar $100.

    Untuk mendaftar Iconfinder anda bisa klik disini


    Iconscout

  3. Iconscout
    Iconscout adalah salah satu situs jual beli icon dari India, situs ini tidak hanya menjual icon saja, namun juga menjual illustrasi dan stock photo. Meskipun traffic di situs ini masih minim, namun tidak ada salahnya anda untuk mencoba menjual icon anda di situs ini.

    Untuk mendaftar Iconscout anda bisa klik disini



    Freepik

  4. Freepik
    Siapa yang tak kenal dengan situs satu ini? Situs freepik sangat terkenal dikalangan desainer, situs ini menjual berbagai stok photo, desain, template dan lain-lain termasuk icon. Situs yang berkantor di Malaga, Spanyol ini di dirikan pada tahun 2010 oleh Dua bersaudara yaitu Alejandro and Pablo Blanes dan seorang lagi bernama Joaquin Cuenca.

    Untuk mendaftar Freepik anda bisa klik disini



    Shutterstock

  5. Shutterstock
    Situs terakhir adalah shuttertock, situs ini merupakan situs microstock yang cukup terkenal juga dikalangan para Desainer, tidak hanya menjual vector image dan stock photo saja, shutterstock juga menjual footage music dan video.

    Shutterstock adalah primadona bagi para Desainer yang ingin meraup dollar dengan kreativitas. Para desainer ataupun fotografer dapat menjadi kontributor dengan menjual gambar ataupun vector dengan Free royalty.

    Tertarik dengan shutterstock? Anda dapat menjadi contributor dengan Klik disini

Demikian 5 Situs untuk menjual icons , tertarik ingin mencobanya? Anda dapat mencoba salah satu atau bahkan semuanya, dan pastikan kualitas icon yang anda buat sangat menarik dan menjual.

Terimakasih

Referensi :
https://www.sangdes.com/
https://www.wikipedia.com

Posting Komentar

Copyright © Aphriell Art. Designed by ODDThemes Aphriell Art